Minggu, 13 Oktober 2013

WALISONGO


Tanaman wali songo mempunyai daun yang tumbuh berbentuk jari tangan pada batang utama. Daun tebal dan mengilap berwarna hijau atau variegata. Bentuk daunnya ada yang bergelombang, ramping, lonjong, runcing atau menyerupai daun ubi kayu. Perawatannya berupa pemupukan 1 kali / 3 bulan, dan repotting jika akar telah memenuhi pot. ciri khas dari tanaman walisongo yaitu jumlah daunnya yang banyak dan membentuk bulatan selayaknya tapak jari.


Tanaman ini memiliki batang yang meliuk atau tidak lurus, dengan penampilan yang meliuk liuk tetapi didukung oleh beberapa batang yang lain sehingga membentuk kombinasi perpaduan beberapa batang yang membentuk seolah olah seperti berumpun sehingga dapat membentuk tanaman hias yang menarik.

Ditingkat petani tanaman hias, tanaman ini adalah komoditi atau barang yang memiliki nilai jual, pembudidayaan tanaman ini tidak sulit, cara berkembang biaknya adalah dengan dua cara yaitu :

Stek : cukup dengan memotong batang yang tidak terlalu tua tetapi tidak terlalu muda.
Biji : cara perkembangbiakan konvensional yang tidak terlalu sulit dengan biji .


Sumber : Berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar