Senin, 24 Desember 2012

KENIKIR

Kenikir atau ulam raja berasal dari Amerika Latin, tetapi tumbuh liar dan mudah didapati di Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara lainnya. Kenikir adalah anggota dari Asteraceae. Manakala tumbuhan bunga yang berwarna kuning jarang digunakannya sebagai ulam, yang berwarna ungu merupakan sayuran ulam yang sangat populer dimakan mentah bersama nasi atau dicacah dengan budu, sambal terasi, tempoyak, serta cincalok.


Daunnya berbentuk panjang-panjang dengan bunga berwarna kuning sedikit oranye. Tanaman ini termasuk dalam tumbuhan liar, karena hampir banyak di jumpai sebagai hiasan pagar. Daun kenikir ini memiliki aroma yang cukup khas, sedikit wangi dan rasa yang agak sedikit getir.

Manfaat  

Kenikir berkhasiat sebagai obat penambah nafsu makan, lemah lambung, penguat lambung dan pengusir serangga. Selain daun kenikir dapat mengurangi resiko penyakit kanker. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar